Kamis, 29 Mei 2014

Cipoa oleh STMANIS (Seni Teater Mahasiswa Bina Nusantara)

Resensi dari menonton teater cipoa
Pementasan cipoa diselenggarakan oleh STMANIS (Seni Teater Mahasiswa Bina Nusantara) yang menceritakan tentang kemunafikan, kebohongan, keserakahan dan pengkhianatan yang membuat seseorang bisa terjatuh dan gelap mata dan juga membuat segala usaha mereka sia – sia dalam bekerja, tetapi mau bagaimana lagi kebohongan sudah menjadi hal yang tidak tabu lagi hamper semua orang melakukannya dan ada juga yang malah membuat kebohongan itu untuk kepentingan pribadinya seperti yang sedang dilanda negeri ini, korupsi masih terjadi bahkan dari para kepala hingga ke akarnya lalu harus bagaimana kita menyikapi hal ini dari teater ini saya melihat bahwa apa yang dimulai dengan kebohongan dan hal yang bersifat negatif akan berakhir buruk juga dari emas yang seharga batu dan sebaliknya batu seharga emas kita membohongi orang lain tetapi pada akhirnya kita membohongi diri sendiri.

Teater adalah salah satu bagian dari dasar adanya teori Dramatugi yang dicetuskan oleh Erving Goffman (1955). Bagaimana manusia saling bersandiwara dan memainkan perannya masing-masing di atas panggung yang digunakan untuk menunjukkan citra yang baik. Seperti itulah kehidupan yang sesungguhnya sering kali dijalani oleh manusia.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar